6 Tips Manjur Berjualan di Instagram

By | October 18, 2021
6 Tips Manjur Berjualan di Instagram

Ingin berjualan di Instagram tapi takut memulainya? Instagram memang bukan hanya digunakan sebagai akun media sosial untuk mengupload foto, video, atau membuat status. Instagram sudah mulai berubah sebagai salah satu sarana untuk berjualan secara online.

Dengan berjualan secara online, akan semakin banyak orang yang mengetahui produkmu. Ini juga akan berdampak pada keuntungan yang akan kamu dapatkan. Selain itu, menjual produk secara online juga tidak harus bayar tempat seperti halnya ketika kamu menyewa toko atau tempat lainnya untuk berjualan.

Inilah Tips Berjualan di Instagram Agar Laku Keras

Dalam menjual sebuah produk di Instagram, ada beberapa hal yang harus menjadi pertimbanganmu. Dengan begitu, produk yang kamu tawarkan bisa laku keras dan kamu akan mendapatkan keuntungan yang melimpah.

 

1. Menentukan Target Pasar

Tips yang pertama adalah kamu harus menentukan target pasar. Berjualan di Instagram sama dengan berjualan secara offline. Kamu harus mengetahui dan menentukan siapa yang akan menjadi target pasar produkmu. Caranya yaitu kamu harus tahu produk atau jasa yang kamu tawarkan. Kemudian kamu bisa menentukan kira-kira siapa yang akan membutuhkan dan membeli produk maupun jasamu.

Menentukan target pasar juga sangat penting karena akan berpengaruh terhadap metode promosi. Ketika sudah memastikan target pasarmu, kamu bisa mulai melakukan promosi. Tentu ini akan lebih menghemat modal dan tenaga karena kamu tidak menjual produkmu ke sembarang orang yang memang tidak sesuai dengan target pasar.

 

2. Membuat Akun Khusus untuk Bisnis

Setelah memastikan target, sekarang kamu harus membuat akun yang memang secara khusus kamu gunakan untuk berjualan. Kami menyarankan agar kamu tidak menggunakan akun pribadi untuk berjualan. Sebaiknya hanya gunakan satu akun yang khusus untuk bisnismu. Ini juga akan menjadi pertimbangan konsumen karena mereka akan memandang bahwa memang kamu serius menjalankan usaha dengan menghadirkan akun khusus produk-produk yang kamu jual.

Syarat utama agar bisa membuat akun bisnis yaitu harus terhubung ke Facebook. Kemudian kamu bisa membuat akun Instagram untuk bisnis. Caranya sangat mudah yaitu masuk ke Pengaturan – Akun – Ubah ke Akun Bisnis.

 

3. Membuat Konten Menarik

Tips ketiga yang juga terbukti efektif ketika berjualan di Instagram adalah dengan membuat konten yang menarik. Kamu harus bisa menghadirkan sebuah video maupun foto yang menarik terkait produk atau jasa yang kamu tawarkan. Konten menarik dapat meningkatkan peluang para konsumen tertarik untuk membeli produkmu.

Untuk tips yang ketiga ini dibutuhkan kreativitas. Jika kamu belum memiliki keahlian tersebut, kamu bisa meminta tolong atau menyewa jasa orang lain. Namun kamu juga harus siap mengeluarkan biaya tambahan.

 

4. Meningkatkan Followers

Agar para pembeli tertarik dan percaya dengan produk yang kamu jual, maka kamu harus meningkatkan jumlah folllower. Memang angka sebuah follower akan menentukan seberapa percaya pembeli untuk membeli sebuah produk di Instagram. Ketika akun bisnismu tersebut memiliki jumlah followers yang banyak, orang lain akan percaya sehingga mereka tidak ragu lagi untuk membeli produk yang mereka inginkan.

Tentu ada banyak cara untuk meningkatkan follower. Kamu bisa mulai dengan cara mengikuti banyak akun Instagram. Untuk poin yang keempat ini memang memerlukan waktu yang tidak sebentar. Namun jika kamu percaya dengan proses serta mampu menghasilkan konten dan produk yang baik, maka akan banyak orang yang follow akunmu.

 

5. Menggunakan Hashtag

Tagar atau hashtag juga termasuk satu di antara beberapa tips penting ketika ingin berjualan melalu Instagram. Akan tetapi, kamu harus bisa menggunakan tagar yang tepat. Tulis tagar tersebut setiap kali kamu mengupload produkmu. Jangan sampai menggunakan hashtag yang salah atau bahkan berlebihan. Mengapa? Karena ini hanya akan menyulitkan orang lain yang ingin menemukan produkmu.

 

6. Menawarkan Diskon dan Promo Menarik

Menawarkan Diskon dan Promo Menarik

Tips lainnya yang terbukti efektif ketika berjualan di Instagram adalah dengan memberikan berbagai penawaran yang menarik pembeli. Misalnya dengan menghadirkan diskon maupun promo menarik lainnya. Berkaitan dengan diskon dan promo, kamu juga harus mempertimbangkannya secara matang dan jangan sampai malah merugikan usahamu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *